Mobil Listrik Wuling Baojun Yep, Bergaya Suzuki Jimny

Mobil listrik Wuling Baojun Yep ikut dalam meramaikan pasar otomotif. Wuling yang diam-diam menyiapkan mobil listrik lainnya setelah Air ev sukses terjual untuk pasar Indonesia. Mobil listrik yang terdaftar dalam situs Kementerian Hukum dan Ham memiliki bentuk SUV, namun berukuran kecil.

Belakangan muncul 6 gambar SUV Wuling terbaru. Mulai dari sisi depan, atas, kanan, kiri, hingga belakang. Desain dari mobil SUV mini yang kini terdaftar dengan nama Baojun Yep.

Mobil Listrik Wuling Baojun Yep
youtube.com

Mobil Listrik Wuling Baojun Yep Mirip Suzuki Jimny

Mobil listrik China saat ini tengah menggempur pasar otomotif global, termasuk wilayah Indonesia. Wuling menghadirkan mobil listrik baru yang bernama Baojun Yep. Kabarnya mobil ini juga akan segera hadir di Indonesia.

Baojun Yep mengusung desain eksteriornya serupa Suzuki Jimny. Belakangan ini Wuling juga telah mendaftarkan desain Baojun Yep untuk Indonesia. Untuk desain gambarnya juga persis dengan Baojun Yep yang telah terjual di China.

Desain

Desain eksterior yang sekilas mirip Suzuki Jimny, namun versi kecil. Selain itu, ada banyak garis kaku yang menjadikannya terlihat boksi. Terdapat sejumlah detail menarik dari mobil listrik Wuling ini. Selain itu, terlihat logo Baojun pada port pengisian dayanya tepat di bawah grill.

Bagian lampu depan mobil ini juga menarik dan menggunakan 4 buah mata lampu LED pada masing-masing sisinya. Ada pula yang paling menarik yakni bagian buritannya. Baojun Yep hadir mengusung layar digital di bagian belakangnya. Untuk itu, mengingat seperti desain Apple Watch pada bagian strap.

Sementara layar digital dan strapnya ini bisa diubah sesuai dengan keinginan. Melihat dimensinya, SUV listrik Wuling dengan panjang 3.381 mm, lebar 1.685 mm, serta tingginya 1.721 mm yang sangat kompak. Layaknya mobil perkotaan yang dipaksa menggunakan suspensi tinggi, sehingga ground clearancenya jangkung.

Untuk jarak poros roda depan menuju belakangnya 2.110 mm. Jika melihat dimensi mobil listrik Wuling Baojun Yep lebih besar dari Air ev. Namun juga tampak lebih kecil dari Wuling Binggo yang rilis di Indonesia pada waktu lalu.

Fitur-fitur yang tersedia pada eksteriornya, yakni lampu utama, pengereman, serta sein sudah LED. Untuk bagian dalam headlamp ada DRL yang memiliki tata letak lampu yang cukup unik.

Jarak Tempuh

Mobil ini telah melalui pengujian CLTC atau China Light-Duty Vehicle Test Cycle. SUV listrik yang terbaru dari Wuling bisa menempuh jarak hingga 303 kilometer, jika kondisi baterai penuh. Varian penggerak yang tersedia dua roda, serta empat roda.

Baojun Yep yang pertama kali rilis pada April 2023 pada Shanghai Auto Show. Hadirnya dibekali menggunakan dinamo atau motor penggerak 50 kilowatt yakni setara 67 dk. Untuk torsi dari mobil listrik ini 140 Nm. Mobil listrik Wuling Baojun Yep diklaim bisa mencapai kecepatan tertinggi 100 kilometer per jam.